logo
Tentang KamiKontak Kami

Menko Luhut Datang Mahasiswa Pro Prabowo di Medan Meradang

Menko Luhut Datang Mahasiswa Pro Prabowo di Medan Meradang
Mahasiswa Universitas Panca Budi, Medan, Sumatera Utara yang mendapatkan kuliah umum dari Menko Luhut.
Jakarta, Pro Legal News - Menggegerkan terkait beredarnya video Menko Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan diteriaki oleh massa mahasiswa di Medan pro paslon 02 Prabowo-Sandi di media sosial.

Luhut terlihat dalam video yang beredar sedang berjalan di tengah-tengah massa mahasiswa yang nota bebe tidak menginginkan kehadiranya. Sepanjang perjalanan  terdengar teriakan sejumlah mahasiswa menyebut nama Prabowo.

"Prabowo.. Prabowo.. Prabowo.." teriak mahasiswa mengiringi setiap langkah Luhut. Ada juga diantara mereka yang berteriak  'hidup mahasiswa.

Meski begitu Luhut terkihat tetap tenang dan terus tersenyum. Tangannya tetap melambai-lambaikan kepada para mahasiswa yang meneriakkan Prabowo..Prabowo. Ada juga mahasiswa yang meminta selfie bersama Luhut.

Atas insiden itu, Luhut pun memberikan klarifikasi soal video yang kini jadi pembicaraan banyak pihak. Peristiwa yang menimpa Menko Maritim Luhut terjadi di Universitas Panca Budi, Medan, Sumatera Utara. Saat itu Luhut menjadi pembicara pada kuliah umum pada Jumat (12/4).

"Memang massa nya ini saya lihat terbelah dua. Lalu waktu saya naik ada yang provokasi. Saya bicara sekitar 20 menit sampai selesai," ujar Luhut saat konferensi pers di JW Marriott Hotel Medan seperti tertulis dalam keterangan pers, Sabtu (13/4).

Menurut Luhut, dirinya  tidak pernah mengarahkan untuk memilih pasangan calon kepada siapapun, meski dia sebagai pendukung paslon 01 Jokowi-Ma'ruf.

Luhut mengaku hanya mengimbau agar masyarakat Indonesia tidak golput dalam pemilu. "Saya tidak pernah bilang pilih paslon ini, pilih paslon itu. Di depan mahasiswa, saya selalu bicara bahwa kalian pilih paslon sesuai hati nurani mu, jangan golput. Tanya hati nurani mu siapa yang mau kau pilih," ujar Luhut.

Setelah mengimbau agar tidak golput, Luhut pun kemudian berbicara mengenai keadaan ekonomi saat ini. Saat Luhut selesai kuliah umum dan hendak pergi dari kampus, muncul kumpulan mahasiswa di teras kampus.

"Saya lewati mereka kumpulan mahasiswa yang teriak 'Prabowo, Prabowo' saya bilang nggak apa-apa, kami tos, tos, begitu. Begitu terus, saya jalan sampai ke mobil. Saya tos dan banyak yang selfie sama saya," tutur Luhut.

Ditegaskan Luhut, tidak ada yang mengusirnya dari kampus tersebut. Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 22.00 WIB, setelah Luhut memberikan kuliah umum.

"Itu sudah jam 10 kurang sedikit. Kalau mereka mahasiswa yang masih muda begitu kan sah-sah saja. Jadi kalau ada yang bilang saya diusir, saya nggak merasa diusir. Sudah selesai semua," tuturnya. Tim
Sumatera Utara Menko Luhut Datang Mahasiswa Pro Prabowo di Medan Meradang