logo
Tentang KamiKontak Kami
Iklan Utama 2

Aset- Aset Milik Doni Salmanan Disita Bareskrim

Aset- Aset Milik Doni Salmanan Disita Bareskrim
Sejumlah aset milik Doni Salmanan seperti rumah disita polisi (rep)
Jakarta, Pro Legal News- Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri menyita sejumlah aset milik tersangka kasus dugaan penipuan investasi skema opsi biner melalui aplikasi Quotex, Doni Salmanan.

Menurut Kasubdit I Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri Kombes Reinhard Hutagaol, aset yang disita berupa mobil hingga rumah mewah di daerah Bandung, Jawa Barat.”Sudah (disita), ada di Bareskrim sekarang sudah ditrunkan," ujar Reinhard kepada wartawan, Senin (14/3).

Mobil mewah Doni yang disita yakni Porsche berwarna biru. Dalam foto yang diterima, terlihat mobil itu diangkut dengan menggunakan towing menuju ke Jakarta.
Kendaraan lain yang disita berupa motor gede. Selain itu, penyidik juga menyita dua unit rumah mewah milik Doni. Namun, Reinhard belum merinci nilai aset-aset milik Doni yang diperiksa. "Rumah ada dua (unit). Belasan motor, detailnya menyusul ya," ujarnya.

Seperti diketahui Doni resmi ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan oleh polisi usai menjalani pemeriksaan sebagai saksi selama kurang lebih 13 jam pada Selasa (8/3).
Berdasarkan skema bisnis yang dijalankan Doni memungkinkan dirinya mendapat keuntungan hingga 80 persen jika member yang mengikutinya kalah dalam opsi biner.Korban yang terpikat Doni untuk menempatkan dananya di aplikasi tersebut berjumlah lebih dari 25 ribu orang.
Doni dijerat Pasal 45 ayat (1) jo Pasal 28 ayat (1) Undang-undang ITE dan/atau Pasal 378 KUHP dan Pasal 3 Undang-undang Nomor 8 Tahun 2010 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU).(Tim)
Nasional Aset- Aset Milik Doni Salmanan Disita Bareskrim
Iklan Utama 5